Antusiasme Siswa SDN Mekarjaya 5 Saat Mengikuti Pengumuman Kelulusan

SDN Mekarjaya 5 Mengumumkan Kelulusan Siswa Kelas 6.

Depok, Koran Lacak – Sekolah Dasar Negeri Mekarjaya 5 Kota Depok mengumumkan kelulusan siswa kelas 6 untuk ke jenjang selanjutnya, sebanyak 76 siswa dinyatakan lulus secara nasional dan segera melanjutkan pada jenjang Sekolah Menengah Pertama. Berdasarkan pengakuan salah satu orang tua siswa di acara kelulusan, mengungkapkan pada awak media bahwa anaknya sudah diterima di SMPN 32 yang lokasinya tidak jauh dari SDN Mekarjaya 5 melalui jalur pendaftaran zonasi.

” Alhamdulillah hari ini mengikuti pengumuman kelulusan anak saya dan sudah diterima di SMPN 32 melalui jalur zonasi” Ungkapnya pada awak media saat mengikuti pengumuman kelulusan (10/06/2024).

Pihak SDN Mekarjaya 5 Bambang ketika ditemui wartawan mengatakan kelegaannya atas kelulusan semua murid kelas 6 dan berharap siswanya bisa dengan segera melanjutkan ke jenjang SMPN yang ada disekitar Mekarjaya dan Sukmajaya seperti SMPN 32, SMPN 4 dan SMPN 22.

“Sebanyak 76 siswa kelas 6 disekolah kita melalui pengumuman dinyatakan lulus semua Alhamdulillah, dan sudah ada yang diterima di SMPN yang ada di wilayah Mekarjaya seperti SMPN 32 dan SMPN 4” Ujar Bambang Guru SDN Mekarjaya 5.

Bambang menambahkan bahwa siswa di SDN Mekarjaya 5 lebih banyak tertuju mendaftar ke SMPN 32 disebabkan letak sekolah yang dekat serta mudah dijangkau menjadi pertimbangan orang tua siswa.

“Banyak dari sini yang mendaftar ke SMPN 32 karena letak lokasinya dekat dan mudah dijangkau oleh siswa dengan menggunakan jalur pendaftaran zonasi” tuturnya pada awak media.

Seperti diketahui di kecamatan Sukmajaya ada tiga SMPN yang letaknya berdekatan dengan SDN Mekarjaya 5, hal itu menjadi pilihan untuk para siswa guna melanjutkan ke jenjang Sekolah Menengah Pertama Negeri. (Tim/red)

Related Post

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *